Sambangi Pedagang Buah Keliling, Bhabinkamtibmas Desa Ulakan Jalin Kemitraan Untuk Bersinergi Menjaga Kamtibmas.

03 October 2024 06:34:45 Wita | 6 views
Gambar

Polda Bali-Polres Karangaaem-Polsek Manggis 

Untuk membangun kemitraan antara Polisi dengan masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabikamtibmas Desa Ulakan Aiptu I Nengah Sulingga  sambangi penjual buah keliling yang berasal dari desa tetangga di banjar dinas Tanahampo Desa Ulakan. Rabu (02/10/2024)


Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Ulakan menyempatkan diri untuk mendatangi penjual  sambil berkomunikasi dengan para ibu-ibu yang sedang membeli buah persiapan untuk hari raya kuningan dan , bhabin juga memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas disela-sela pembicaraan mereka.


Berdialog aktif dalam melaksanakan hubungan kerja sama mitra Kamtibmas dengan  menjadikan warga sebagai mitra Kamtibmas dengan menjalin komunikasi yang dinamis dan berkonstruktif, untuk mengirimkan informasi jika ada masyarakat yang mencurigakan kepada Bhabinkamtibmas.


Kegiatan ini juga bertujuan mewujudkan mekanisme sistem pengamanan terpadu melalui pemberian pengarahan secara berkala dan berkelanjutan, serta menerima arahan, kritikan dan masukan terhadap situasi sekitar melalui Bhabinkamtibmas.


Di tempat terpisah Kapolsek Manggis Kompol Agung Budiarto SE  mengatakan sebagai pendekatan Polisi dengan masyarakat untuk mengetahui permasalahan dan gangguan yang ada di tengah masyarakat Bhabinkamtibmas selalu hadir dan berikan pesan Kamtibmas dan sebagai dalam menciptakan kondusifitas wilayah masing-masing.


Publish. : Humas Polsek Manggis