PATROLI DIALOGIS DI PANTAI TANAH AMPO, SAT POLAIRUD KARANGASEM IMBAU NELAYAN WASPADA CUACA EKSTREM
Polda Bali – Polres Karangasem –
Sat Polairud
Karangasem – Kamis (17/04/2025)
pukul 11.30 WITA, personel Sat Polairud Polres Karangasem, Aiptu I Wayan
Sutarja, melaksanakan patroli dialogis di kawasan pesisir Pantai Tanah Ampo,
Desa Ulakan, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu
Sutarja menyampaikan imbauan kepada masyarakat pesisir, khususnya para nelayan,
untuk selalu waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat terjadi
sewaktu-waktu. Hal ini termasuk gelombang tinggi dan angin kencang yang kerap
melanda wilayah perairan selatan Bali.
Ia menekankan pentingnya
keselamatan dalam melaut, dengan cara memperhatikan kondisi cuaca sebelum
berlayar, serta memastikan kelengkapan alat navigasi dan keselamatan pribadi
seperti pelampung, radio komunikasi, dan penerangan kapal.
“Keselamatan adalah yang utama.
Kami imbau para nelayan agar tidak memaksakan diri melaut jika cuaca tidak
bersahabat. Deteksi dini dan kesiapsiagaan sangat penting untuk menghindari
hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Aiptu Sutarja saat berdialog dengan
nelayan setempat.
Selain imbauan terkait
keselamatan pelayaran, patroli ini juga dimanfaatkan untuk menyampaikan
pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). Masyarakat pesisir
diajak untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan di lingkungan sekitar.
Kegiatan berlangsung dengan
lancar dan mendapatkan respons positif dari masyarakat nelayan yang
mengapresiasi kehadiran Polairud sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan
mereka.