Cegah Adanya Segala Bentuk Kejahatan, Personil Polsek Kubu Polres Karangasem Intensif Patroli Kawasan Pesisir.

04 November 2024 21:03:47 Wita | 8 views
Gambar


Polda Bali - Polres Karangasem -Polsek Kubu, Personil Polsek Kubu Polres Karangasem secara Intensif meningkatkan patroli wilayah sambangi tempat tempat rawan salah satunya jalur tikus dan Darmaga Galian Angkut Material sebagai Antisipasi terhadap adanya gerakan Kelompok Terorisme dan atapun penuyusupan Barang ilegal dan berbahaya 


Seperti kegiatan yang dilakukan personil Gabungan Polsek Kubu yang dipimpin Pawas Ipda  I Wayan Putu Eka Saputra melaksanakan Giat patroli pantau kawasan pesisir pantai tepatnya Darmaga pelabuhan pasir di PT Bumi Pasir Mandiri , Banjar Dinas Caniga Desa Dukuh Kubu Karangasem, Senkn siang (4/11/2024)  Wita


"Patroli penyisiran seputaran pantai pesisir secara intensip dilakukan oleh Patroli Kepolisian Polsek Kubu guna untuk memantau situasi kamtibmas setempat antisipasi adanya tindakan kejahatan penyalahgunaan tempat, seperti adanya penyelundupan barang berbahaya atau ilegal serta penyusupan paham radikal dan aksi gerakan terorisme yang dapat mengancam keamanan wilayah," ujar Pawas 


Dijelaskan Pawas Regu III Ipda I Wayan Eka Saputra bahwa dalam Pelaksanaan patroli tidak ditemukan  kegiatan yang menonjol dan mencurigakan yang  mengarah ke alsi kejahatan di  Darmaga pasir mandiri.


Sementara Kapolsek Kubu Polres Karangasem AKP. I Gusti Agung Bagus Suteja, S. IP. MH mengatakan upaya antisipasi adanya gerakan kelompok Radikal masuk melalui jalur laut wilayah Hukum Kubu, pihaknya telah memerintakan personil piket patroli untuk meningkatkan kegiatan patroli sambangi pada kawasan jalur tikus sebagai upaya prrpentif, demi terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif (try)