Cegah Premanisme Pasca Lebaran, Sat Samapta Polres Bangli Gencarkan Patroli dan Berikan Imbauan Kamtibmas

11 April 2025 10:31:21 Wita | 14 views
Gambar

Bangli, 11 April 2025 – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pasca perayaan Hari Raya Idul Fitri, Satuan Samapta Polres Bangli melaksanakan patroli rutin menyasar sejumlah titik keramaian di wilayah Kota Bangli. Patroli ini tidak hanya bertujuan menjaga ketertiban, tetapi juga sebagai sarana menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menolak segala bentuk praktik premanisme.

Dalam patroli yang dilakukan pada Jumat siang, personel menyambangi kawasan Terminal Kota Bangli dan sejumlah lokasi yang kerap dijadikan tempat berkumpulnya anak-anak muda. Kepada warga yang ditemui, petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengingatkan agar tidak terlibat dalam tindakan yang mengarah pada aksi premanisme, seperti pemalakan, intimidasi, ataupun tindakan meresahkan lainnya.

Kasat Samapta Polres Bangli, IPTU Anak Agung Gede Purwita, menegaskan bahwa premanisme merupakan salah satu bentuk gangguan nyata terhadap ketertiban umum yang tidak boleh ditoleransi.

"Kami mengimbau masyarakat, terutama para pemuda, agar tidak terlibat atau menjadi korban aksi premanisme. Jika menemukan adanya praktik tersebut, segera laporkan kepada pihak kepolisian," ujarnya.

Selain itu, petugas juga mengajak masyarakat untuk aktif menjaga lingkungan masing-masing, menghindari membawa senjata tajam, serta tidak mengonsumsi minuman keras di tempat umum, karena dapat memicu tindakan kriminal.

IPTU Purwita menambahkan bahwa patroli dan imbauan akan terus dilakukan secara berkala sebagai bentuk komitmen Polres Bangli dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.

"Kami ingin masyarakat merasa terlindungi. Ini bagian dari kehadiran polisi sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat," tutupnya.