Bhabinkamtibmas Desa Banjar Tegeha Aiptu I Kadek Murtiasa Hadiri Acara Peringatan Bulan Bahasa Bali.
Polda Bali - Polres Buleleng, Bhabinkamtibmas Desa Banjar Tegeha Polsek Banjar Polres Buleleng Aiptu I Kadek Murtiasa,S.Sos., hadir ditengah- tengah acara peringatan Bulan Bahasa Bali ke-7 di Desa Banjar Tegeha Kecamatan Banjar Buleleng, Bali, Jumat (28/2/2025).
Acara peringatan Bulan Bahasa Bali ke- 7, dengan tema '' JAGAD KERTHI - JAGRA HITA SAMASTA" digelar oleh Desa Adat Banjar Tegeha Kecamatan Banjar bertempat di wantilan Pura Desa setempat yang diisi dengan sejumlah kegiatan dan perlombaan diantaranya lomba menulis (Nyurat) aksara, Bercerita (Mesatwa) Bali dengan peserta anak-anak sekolah dasar di Desa Banjar Tegeha.
Bhabinkamtibmas Desa Banjar Tegeha Aiptu Kadek Murtiasa Kegiatan Bulan Bahasa Bali rutin dilaksanakan oleh Desa Adat Banjar Tegeha setiap tahun sebagai bentuk keikut sertaan dan komitmen Desa Adat Banjar Tegeha dalam menjaga dan melestarikan Bahasa Bali di tengah-tengah modernisasi.
"Melalui berbagai kegiatan edukatif dan kompetisi yang digelar diharapkan Bulan Bahasa Bali ini bisa menjadi altar pemuliaan bahasa, aksara, dan sastra Bali sebagai sumber kesadaran menuju harmoni semesta raya,"ucap Bhabinkamtibmas.
Tampak hadir dalam acara tersebut Perbekel Desa Banjar Tegeha, Kelian dan Prajuru Adat, Kasi Sisbud Kecamatan Banjar mewakili Camat Banjar, serta sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat Desa Banjar Tegeha.
"Bahasa dan Sastra Bali sebagai bahasa ibu dan warisan leluhur harus kita jaga dan kita lestarikan," Pungkas Murtiasa.