Polsek Susut Gelar Patroli Blue Light, Jaga Kamtibmas di Malam Hari
Bangli, 15 April 2025 – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Susut Polres Bangli melaksanakan Patroli Blue Light pada Selasa malam (15/04/2025), mulai pukul 20.30 WITA hingga selesai.
Patroli ini dilaksanakan oleh personel piket Polsek Susut yang dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas (Pawas) Kanit Binmas IPDA I Gede Artha Wijaya. Kegiatan menyasar sejumlah titik rawan, termasuk objek vital dan lokasi aktivitas masyarakat di wilayah Banjar Seribatu.
Patroli Blue Light merupakan patroli malam rutin yang dilaksanakan dengan menggunakan kendaraan dinas roda empat maupun roda dua yang dilengkapi dengan lampu rotator biru khas kepolisian. Patroli ini menyasar jam-jam rawan serta area-area strategis guna mencegah potensi terjadinya tindak kejahatan, khususnya yang berkaitan dengan 3C (Curat, Curas, Curanmor) dan gangguan kamtibmas lainnya.
Dalam pelaksanaan patroli, personel juga melakukan dialog dengan warga dan petugas jaga di sekitar objek vital untuk memberikan imbauan kamtibmas serta mengajak masyarakat turut serta menjaga keamanan lingkungan.
Kanit Binmas Polsek Susut, IPDA I Gede Artha Wijaya, menyampaikan harapannya agar kehadiran patroli polisi di tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman serta mencegah niat dan kesempatan pelaku kejahatan.
“Dengan patroli Blue Light yang kami lakukan secara rutin, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Susut tetap kondusif, masyarakat merasa terlindungi, dan aktivitas warga dapat berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Senada dengan itu, Kapolsek Susut AKP I Nyoman Sucipta menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Polsek Susut dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
“Patroli Blue Light adalah bagian dari upaya preventif Polri untuk menciptakan rasa aman dan nyaman, serta menghilangkan niat pelaku untuk melakukan tindak pidana maupun pelanggaran,” tegas AKP Sucipta.
Polsek Susut terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya melalui berbagai kegiatan kepolisian yang mengedepankan pendekatan humanis dan profesional.