Wujudkan Sinergitas TNI-POLRI, Kapolres Karangasem Berikan Penghargaan Kepada Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Di Bulan Ramadhan
KARANGASEM - Bertepatan dengan momentum Bulan Suci Ramadhan, Kapolres Karangasem AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P., memberikan penghargaan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa atas loyalitas, soliditas, dan sinergitas mereka di desa binaannya. Acara pemberian penghargaan ini berlangsung pada Kamis (20/3/2025) di Aula Kanya Badra Paramartha Polres Karangasem.
Kegiatan dihadiri oleh Dandim 1623/Karangasem Letkol CZI Ryan Yustian, S.E., M.Han., para Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem, serta para Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang menerima penghargaan.
Dalam sambutannya, AKBP I Nengah Sadiarta menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi para Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah binaannya.
"Sinergi antara Bhabinkamtibmas dan Babinsa telah terbukti efektif dalam menciptakan situasi yang kondusif di tengah masyarakat. Penghargaan ini adalah bentuk terima kasih dan pengakuan atas kerja keras, loyalitas, dan soliditas mereka dalam menjalankan tugas," ujar Kapolres Karangasem.
Letkol CZI Ryan Yustian turut menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi yang baik antara jajaran TNI dan Polri di Kabupaten Karangasem. Menurutnya, hubungan sinergis ini menjadi kunci utama dalam membangun ketahanan wilayah dan menciptakan keamanan yang berkelanjutan.
"Kerja sama yang erat antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas merupakan implementasi nyata dari Sinergi TNI-Polri dalam mengawal dan mengayomi masyarakat," kata Dandim 1623/Karangasem.
Momentum bulan suci Ramadhan dipilih untuk memberikan penghargaan sebagai bentuk refleksi spiritual sekaligus menjadi motivasi bagi seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.