Resposif, Bhabinkamtibmas Desa Antiga Kelod Tanggapi Aduan Warga Terkait Pohon Kelapa Yang Membahayakan.

24 March 2025 20:06:53 Wita | 10 views
Gambar

Polda Bali-Polres Karangasem-Polsek Manggis.

Bhabinkamtibmas desa Antiga kelod, Bripka I Ketut Bimantara, dari Polsek Manggis, bersama warga dan staf desa menindaklanjuti aduan warga terkait potensi bahaya pohon kelapa yang merindangi salah satu rumah warga selanjutnya kesepakatan kedua belah pihak agar pohon kelapa tersebut dipotong mengingat cuaca belakangan ini cukup extreme angin kencang disertai hujan.


Warga melaporkan adanya pohon kelapa yang rawan tumbang ketika angin kencang dan dikhawatirkan dapat menimpa rumah-rumah pemukiman di sekitarnya. Menanggapi hal tersebut, tim langsung mendatangi lokasi untuk melakukan pengecekan dan berdiskusi dengan warga setempat.


Dalam kunjungannya, Bripka I Ketut Bimantara selaku pengembang fungsi Polmas didesa Antiga kelod menyampaikan bahwa langkah awal adalah berkoordinasi dengan warga pemilik pohon kelapa tersebut selanjutnya pihak desa dibantu warga sekitar membantu memfasilitasi proses pemotongan pohon kelapa tersebut demi keamanan dan kenyamanan warga.


“Kami akan segera berkoordinasi dengan kedua belah pihak warga agar pohon yang membahayakan ini langsung segera ditangani. Terima kasih kepada warga atas laporan dan perhatiannya terhadap lingkungan sekitar,” ujar Bripka I Ketut Bimantara.


Kegiatan yang berlangsung dengan lancar ini merupakan bagian dari tugas Bhabinkamtibmas untuk memastikan keamanan dan ketertiban lingkungan serta meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada kepolisian.


Publish. : Humas Polsek Manggis.