Bhabinkamtibmas Polsek Kubu Pelayanan Keamanan Bantu Sebrangkan Anak Sekolah.

11 November 2024 20:52:25 Wita | 13 views
Gambar


Polda Bali, Polres Karangasem, Polsek  Kubu,  Bhabinkamtibmas  Desa Sukadana  Polsek Kubu Polres Karangasem Aiptu I Gede Putu  melaksanakan giat Pos Harian pagi, pengaturan Lalukibtas dan Bantu  sebrangkan Anak Sekolah di Simpang Empat Tigaron Ds. Sukadana Jalan Amlapura Singaraja, Senin  (11/11/2024 ) pagi


Giat pengamanan dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Kubu dalam rangka memberikan keamanan, kelancaran aktivitas masyarakat termasuk anak anak sekolah menyebrang jalan


"Harapan kami, kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman sehingga setiap giat masyarakat dapat berjalan aman dan lancar, " ujar Aiptu I Gede Putu usai menyebrangkan anak sekolah.


Hal senada juga disampaikan oleh Kapolsek Kubu AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S.IP.MH mengatakan Pihaknya menyatakan bahwa salah satu bentuk pelayanan prima Polri kepada masyarakat adalah kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat melalui giat nyata seperti giat Pos Harian pagi. 


"Giat itu rutin dilakukan oleh anggota Polsek Kubu, sebagai upaya meningkatkan pelayanan keamanan kepada masyarakat," pungkas Kapolsek Kubu.