Wakapolres Klungkung Cek Kehadiran Personel di Apel Pagi.

09 April 2025 10:54:36 Wita | 20 views
Gambar

Wakapolres Klungkung Kompol I Made Ariawan P., S.H., didampingi personel Propam mengecek kehadiran personel saat apel pagi yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Klungkung (9/4/2025).

Kegiatan pengecekan ini dilakukan untuk mengetahui kehadiran personel saat apel pasca libur panjang Lebaran, siapa saja yang hadir, izin, atau tidak masuk tanpa keterangan.

Pengecekan ini juga dilakukan untuk menunjukan komitmen pimpinan untuk menjaga kedisiplinan dan profesionalisme institusi Polri., khusunya personel Polres Klungkung.

Pengecekan ini juga merupakan konsolidasi dalam rangka pengawasan dan pengendalian terhadap personel usai cuti bersama.