Kapolsek Dentim Hadiri Doa Bersama Piodalan Pura Padmasana Camat Dentim

14 April 2025 09:24:50 Wita | 15 views
Gambar


Kapolsek Denpasar Timur (Dentim) Kompol I Ketut Tomiyasa S.H.,M.H., menghadiri kegiatan doa bersama dalam rangka Piodalan Pura Padmasana Kantor Camat Denpasar Timur yang digelar bertepatan dengan Rahina Purnama Kedasa. Kegiatan berlangsung di halaman Kantor Camat Dentim, Jalan WR. Supratman No.138 Denpasar, dan diikuti oleh sekitar 80 orang peserta dari berbagai instansi, Sabtu (12/4/2025).


Rangkaian kegiatan diawali pada pukul 10.00 Wita dengan upacara penyucian atau pecaruan yang dipimpin oleh Ida Pedanda Dwija Putra Taman dari Griya Paang. Selanjutnya, ditampilkan tarian Rejang Renteng dan Teratai Putih oleh ibu-ibu PKK Kecamatan Dentim sebagai bentuk persembahan suci.


Puncak Upacara ditandai dengan persembahyangan bersama yang berlangsung khidmat, diikuti oleh Camat Dentim, Kapolsek Dentim didampingi Pejabat Perwira dan personil Polsek Dentim, para Perbekel dan Lurah seKecamatan Dentim serta staf Kecamatan.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan keagamaan ini sebagai bagian dari pelestarian adat dan budaya Bali. Beliau juga menegaskan pentingnya momentum spiritual seperti ini dalam memperkuat rasa kebersamaan dan sinergi antarinstansi. "Melalui kegiatan seperti ini, kita tidak hanya memperkuat hubungan vertikal dengan Tuhan Yang Maha Esa, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan kerjasama lintas instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah," ujar Kapolsek


Upacara ditutup dengan ramah tamah sebagai bentuk kebersamaan dan semangat Ngayah. Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pukul 12.00 Wita dalam suasana aman, tertib, dan penuh kekeluargaan.