Mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Polsek Klungkung Siapkan Lahan Untuk Menanam Jagung

04 November 2024 12:46:12 Wita | 6 views
Gambar


Untuk mendukung program ketahanan pangan nasional yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, Polres Klungkung melalui Polsek Klungkung yang di Pimpin Langsung Kapolsek Klungkung Kompol I Gusti Putu Dharmanatha didampingi Wakapolsek Klungkung dan Personel Polsek Klungkung melakukan kegiatan pembersihan lahan yang akan digunakan untuk menanam bibit Jagung.

Lahan yang dipersiapan ini adalah milik warga masyarakat An I Komang Sawan dari Dusun Apet Desa Selat Kec./Kab. Klungkung dan lokasi persawahannya terletak di Wilayah Subak Apet Desa Selat dengan Luas Lahan sekitar 60 Are. Minggu, 3/11/2024

Sebelum melakukan pembersihan lahan terlebih dahulu Kapolsek Klungkung Kompol I Gusti Putu Dharmanatha memberikan AAP kepada personel Bahwa Kegiatan ini adalah mendukung ketahanan pangan nasional yang di canangkan oleh Presiden RI dan diimplentasikan oleh Polri

 “Hari ini kita berkumpul bersama untuk melaksanakan program swasembada pangan dengan memanfaatkan lahan yang bekerja sama dengan petani di wilayah Dusun Apet Desa Selat. Untuk lahannya kita bersihkan terlebih dahulu dan untuk Penanaman akan disesuaikan dengan kondisi cuaca agar hasilnya maksimal,”Kata Kapolsek Klungkung Kompol I Gusti Putu Dharmanatha.

Disamping Kegiatan hari ini yang kita lakukan adalah menggambarkan komitmen Polri dalam mendukung sektor pertanian sebagai bagian dari ketahanan pangan nasional.tutupnya