Bhabinkamtibmas Desa Baturinggit Sampaikan Himbauan Kamtibmas kepada Petugas Bumdes
Polsek Kubu, Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Baturinggit, Aipda I Nyoman Kompiyang Hariadi, melaksanakan giat sambang dengan mengunjungi petugas Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Baturinggit pada Senin (10/3).
Dalam kesempatan tersebut, Aipda I Nyoman Kompiyang Hariadi menyampaikan sejumlah pesan dan himbauan terkait aturan serta prosedur hukum dalam pengelolaan keuangan Bumdes. Ia menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam setiap penggunaan dana agar terhindar dari potensi pelanggaran hukum yang dapat merugikan masyarakat dan pemerintah desa.
Kapolsek Kubu, AKP I Nyoman Sukarma, S.H., dalam keterangannya menyampaikan apresiasi terhadap langkah preventif yang dilakukan Bhabinkamtibmas. "Melalui kegiatan sambang ini, kami berharap pengelolaan keuangan desa dapat berjalan sesuai aturan yang berlaku dan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat," ujarnya.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.