“Perketat Pengawasan, Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Laksanakan Pemeriksaan Ketat di Pintu Masuk Bali”
Jembrana, 14 April 2025 – Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Bali, Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk melaksanakan kegiatan pemeriksaan ketat di Pos 2 Pintu Masuk Bali, Senin (14/4) pukul 15.00 Wita.
Kegiatan yang dipimpin oleh Pawas AKP Gst Ngurah Dwi Arta Kumara, S.H. bersama 7 personil UKL 1 ini merupakan implementasi Program MULIA (Modern, Unggul, Lugas, Inisiatif, Amanah) dari Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K.
Dalam pelaksanaan tugas, petugas melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kendaraan bermotor, orang, dan barang bawaan guna mengantisipasi penyelundupan barang terlarang seperti narkotika, sajam, senpi, dan bahan peledak. Pemeriksaan dilakukan sesuai SOP dengan tetap mengedepankan pendekatan humanis dan komunikasi efektif kepada masyarakat.
Petugas juga mensosialisasikan layanan darurat Polri Call Center 110 yang aktif 24 jam dan bebas pulsa, sebagai upaya memudahkan masyarakat mendapatkan bantuan dan menyampaikan laporan Kamtibmas secara cepat.
Kegiatan berlangsung aman, lancar dan menjadi bentuk nyata kehadiran Polri dalam menjaga gerbang masuk Pulau Dewata tetap dalam keadaan aman dan tertib.