Kapolsek Mendoyo Berikan Materi Pencegahan Dan Penanggulangan Penyalahgunaan Narkoba di Ds. Yehembang Kangin
Polda Bali-Polres Jembrana-Polsek Mendoyo-Pada hari Kamis tanggal 14 Nopember 2024, mulai pukul 09.20 Wita, bertempat di wantilan kantor Desa Yehembang Kangin, Kec. Mendoyo, Kab. Jembrana, telah dilaksanakan kegiatan sosialisasi tentang pencegahan dan penanggulanan penyalahgunaan Narkoba serta penyakit Tuberkulosis (TBC) di masyarakat.
Hadir dalam kegiatan dimaksud Kapolsek Mendoyo (KOMPOL I Dewa Gede Artana,S.Sos.,M.H.), Kepala UPTD Puskesmas 2 Mendoyo (Dr. Ni Made Widi Asih), Perbekel Ds. Yehembang Kangin (I Gede Suardika), Ketua BPD dan LPM Ds. Yehembang Kangin, Direktur KUD Catur Guna Amerta, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Polprades Ds. Yehembang Kangin, Staf kantor Ds. Yehembang Kangin, Kepala Kewilayahan se-Ds. Yehembang Kangin, Ketua Pecalang Ds. Yehembang Kangin, Kader Posyandu se-Ds. Yehembang Kangin Seluruhnya berjumlah kurang lebih 50 orang
Sosialisasi dibuka oleh Perbekel Ds. Yehembang Kangin pada intinya Mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Mendoyo dan Kepala UPTD Puskesmas 2 Mendoyo yang telah hadir selaku narasumber dalam kegiatan sosialisasi dan penyuluhan sosialisasi tentang pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan Narkoba serta penyakit Tuberkulosis (TBC) di Ds. Yehembang Kangin, serta seluruh undangan yang telah hadir dalam kegiatan ini.
Bahwa penyalahgunaan Narkoba di kalangan masyarakat sampai saat ini masih mengancam khususnya menyasar generasi muda. Diharapkan kegiatan ini bisa dilaksanakan secara berlanjut.
Kapolsek Mendoyo memberikan Pemahaman masalah penyalahgunaan Narkoba, Pengenalan jenis-jenis Narkoba dan Penanganan penyalahgunaan Narkoba
Dijelaskan oleh Kapolsek Bahwa diera saat ini, banyak ditemukan para remaja/anak muda yang membentuk grup/kelompok yang mengarah pada kegiatan negatif yang sangat rentan menjadi salah satu sasaran peredaran Narkoba.
Dalam kesempatan ini kita ditingkat desa diharapkan bisa menyamakan persepsi terkait metode dalam mencegah penyalahgunaan Narkoba. Ajak para anak, keluarga maupun kerabat agar menghindari peredaran Narkoba, karena saat ini peredarannya sangat masif khususnya di Bali, mengingat permintaan pasar masih sangat tinggi.
Di Bali beberapa kali juga telah dilakukan penangkapan terhadap para pelaku yang menanam ganja secara ilegal. Terkait hal tersebut masyarakat perlu memahami dan mengetahui jenis tanaman dimaksud se hingga tidak terjadi dilingkungan kita.
Untuk diketahui juga bahwa tanaman kecubung dan jamur kotoran sapi juga sudah digolongkan Narkotika Gol. I, sehingga resiko hukumannya juga akan sangat tinggi apabila disalahgunakan.
Terima kasih untuk di Desa Yehembang Kangin sampai saat ini secara umum masih kondusif, karena minim adanya gangguan Kamtibmas dan pelanggaran hukum maupun peraturan yang berlaku. (Hms)