Himbau Tata Tertib Berlalu Lintas,Kapolsek Melaya Bersama Anggota Melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat Menyama Braya Dengan Kepala Sekolah,Siswa SD N 3 Candikusuma Kecamatan Melaya

08 November 2024 11:23:47 Wita | 11 views
Gambar



 Melaya,Kapolsek Melaya AKP I KETUT SUKADANA

 bersama Anggota Melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat Menyama Braya dengan Kepala Sekolah,Siswa SD 3 CANDIKUSUMA

,Jumat (16/02/2024),pkl 09.30 wita.


Kepala Sekolah SD 3 CANDIKUSUMA  mengucapkan selamat datang kepada Kapolsek Melaya dan anggota,dimohon kepada Kapolsek Melaya menyampaikan terkait tertib berlalu lintas dan menghimbau siswa terkait kenakalan remaja.


Kapolsek Melaya AKP I KETUT SUKADANA,S.H. memperkenalkan diri dan Mengucapkan salam kepada Kepala Sekolah dan siswa yang hadir pada acara kegiatan Jumat Curhat pada hari ini.


Kapolsek Melaya Polres Jembrana memberikan informasi tentang Call Center 110 yang menyediakan layanan gratis untuk kecepatan respon terhadap laporan masyarakat,  mengajak masyarakat untuk waspada terhadap penipuan online dan menanggapi dengan cerdas informasi yang beredar.


Kapolsek Juga menambahkan pada kesempatan tersebut menjelaskan program Jumat Curhat ini sebagai bentuk menjaga dan memperkuat silaturahmi dengan para guru dan siswa, serta memberikan pemahaman edukasi terkait pelayanan masyarakat oleh Kepolisian Polres Jembrana


Kapolsek Melaya menghimbau kepada adik adik siswa untuk taat berlalu lintas tidak menggunakan knalpot Brong,terkait kenakalan remaja Kapolsek menghimbau hati hati dalam bergaul serta jauhi obat obatan terlarang karena mempeengaruhi masa depan adik adik siswa.


Kapolsek membuka tanya jawab kemudian menutup acara dengan himbauan agar tetap tingkatkan komunikasi dengan Bhabinkamtibmas,Babinsa dan Pol Prades yang tergabung dalam 3 pilar.


Kegiatan Jumat Curhat Menyama Braya berakhir pkl 10.30 wita dalam keadaan aman dan lancar


(Hms MLY)