Sat Polairud Polres Karangasem Perketat Pengamanan di Pelabuhan Padangbai

17 November 2024 14:18:49 Wita | 1 views
Gambar

Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud

Karangasem, Minggu (17/11) – Personel Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) Polres Karangasem, Brigadir Edi Sukawan, melaksanakan pengaturan lalu lintas (gatur) di kawasan Pelabuhan Padangbai. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Sat Polairud dalam melakukan deteksi dini dan pencegahan tindak pidana, terutama yang memanfaatkan aktivitas penyebrangan di pelabuhan dengan volume penumpang yang cukup tinggi.

Kasat Polairud Polres Karangasem, AKP I Gusti Bagus Suastawan, S.H., M.H., menjelaskan bahwa pengaturan lalu lintas di pelabuhan memiliki peran penting dalam menciptakan situasi aman dan kondusif. “Gatur di kawasan Pelabuhan Padangbai ini juga bertujuan untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, baik itu penyelundupan maupun tindakan premanisme,” ungkapnya.

Selain menjaga keamanan, kegiatan gatur ini juga bertujuan memberikan rasa aman bagi para penumpang kapal ferry dan memperlancar proses bongkar muat di dermaga. Petugas secara aktif memberikan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap barang bawaan dan selalu berhati-hati selama berkendara.

“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang beraktivitas di pelabuhan serta mendukung kelancaran operasional penyebrangan kapal,” tutup Kasat Polairud.