Bhabinkamtibmas Yehkuning Amankan Piodalan di Pura Segara, Wujud Nyata Program MULIA
Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah dan mendukung kelancaran kegiatan adat masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Yehkuning, I Gusti Ngurah Ketut Ariada, melaksanakan pengamanan kegiatan piodalan di Pura Segara, Banjar Tengah, Desa Yehkuning, Kecamatan Jembrana, pada Senin, 8 April 2025.
Bersinergi dengan Babinsa dan pecalang Desa Adat Yehkuning, kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh khidmat. Kegiatan ini merupakan implementasi nyata dari Program MULIA (Modern, Unggul, Lugas, Inisiatif, Amanah) sebagaimana arahan Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., yang menekankan pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat.
Bhabinkamtibmas juga menyampaikan imbauan kamtibmas serta menjalin komunikasi efektif untuk menyerap informasi dari warga sekitar demi mencegah potensi gangguan keamanan.
Dengan dedikasi dan komitmen, Bhabinkamtibmas Desa Yehkuning terus berperan aktif sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa binaannya.