Jelang Hari Galungan Polres Klungkung Tetap Lakukan Tur Lalin.
Meskipun suasana hari Penampahan Galungan yang identik dengan kesibukan umat Hindu dalam mempersiapkan berbagai keperluan upacara keagamaan, Personel Polres Klungkung tetap menunjukkan dedikasi dan komitmennya dalam menjaga kelancaran serta keamanan lalu lintas di wilayah hukumnya. Di tengah nuansa religius dan aktivitas masyarakat yang meningkat, para personel tetap melaksanakan tugas pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik strategis yang diperkirakan mengalami peningkatan mobilitas kendaraan dan pejalan kaki (22/4/2025)
Salah satu lokasi yang menjadi fokus pengaturan lalu lintas adalah di Simpang Empat Catus Pata, Klungkung. Titik ini merupakan salah satu pusat aktivitas masyarakat yang cukup padat, terlebih saat menjelang hari raya Galungan. Di lokasi ini, personel tampak sigap mengatur arus kendaraan dari berbagai arah guna mencegah kemacetan dan memastikan keselamatan pengguna jalan. Kehadiran personel di tempat ini juga memberikan rasa aman kepada warga yang sedang beraktivitas, baik untuk keperluan keagamaan maupun rutinitas sehari-hari.
Selain itu, pengaturan lalu lintas juga dilaksanakan di kawasan Simpang Tiga Pelabuhan Banjar Nyuh, Nusa Penida. Titik ini merupakan akses penting bagi penyeberangan laut dan pintu gerbang masuk bagi wisatawan domestik maupun mancanegara yang hendak mengunjungi pulau Nusa Penida. Menyadari pentingnya kelancaran lalu lintas di area pelabuhan yang ramai menjelang hari raya, personel Polsek Nusa Penida yang bernaung di bawah Polres Klungkung juga dikerahkan untuk memastikan ketertiban dan kelancaran mobilitas, baik kendaraan pribadi, kendaraan umum, maupun kendaraan logistik yang membawa kebutuhan pokok dan perlengkapan upacara.
Kasi Humas Polres Klungkung AKP Agus Widiono menyampaikan bahwa meskipun hari Penampahan Galungan merupakan hari penting bagi umat Hindu, personel Polres Klungkung tetap menjalankan tugas pelayanan masyarakat dengan penuh tanggung jawab. Ini merupakan bentuk pengabdian sekaligus komitmen kepolisian dalam mendukung masyarakat menjalani hari raya dengan aman, nyaman, dan tertib.
Dengan semangat "Polri Presisi", pengaturan lalu lintas ini diharapkan mampu meminimalisir terjadinya kemacetan dan potensi kecelakaan, sekaligus memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat yang sedang menjalankan aktivitas keagamaan. dan lebih tenang dalam menjalankan aktivitas hari raya.