Pastikan Keamanan Warga Polsek Kuta Utara Gelar Blue Light Patrol Malam Hari.
Pastikan Keamanan Warga Polsek Kuta Utara Gelar Blue Light Patrol Malam Hari.
Kuta Utara - Untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan kejadian kriminalitas di daerah hukum Polsek Kuta Utara, Kepolisian Sektor Kuta Utara melalui Unit Samapta intensifkan kegiatan Blue Light Patrol hingga dini hari, Senin (11/11/2024) pukul 22.00 Wita.
Kegiatan yang rutin di gelar setiap malam hari di pimpin Aiptu Komang Jaya Negara dengan anggota Bripda Gede Eka Stya Arimbawa dengan menyasar daerah rawan kriminalitas mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti kejahatan jalanan copet, perkelahian, jambret ataupun curanmor.
Kapolsek Kuta Utara AKP Yusuf Dwi Admodjo S.I.K.,M.H mengungkapkan bahwa Blue Light Patrol ini sebenarnya sudah rutin dilaksanakan setiap malam hari namun demikian saat ini kegiatan patroli lebih ditingkatkan terutama pada lokasi dan jam yang dipandang rawan.
"Patroli dan pengawasan terus kita tingkatkan terutama saat jam rawan sesuai prediksi dari tengah malam hingga dini hari. Harapannya dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan,” kata Kapolsek Kuta Utara
Lebih lanjut mantan Kasat Lantas Polres Jembrana Polda Bali ini menerangkan bahwa patroli malam hingga dini hari pelaksanaannya ditingkatkan terutama di jalur dan kawasan pariwisata yang ramai dengan aktipitas pengunjung.
Adapun sasaran lokasi lainnya selain kawasan pariwisata adalah lokasi obyek vital, perkantoran, pemukiman warga dan jalur sepi yang minim lampu penerangan jalan. bukan hanya sekedar lewat namun melakukan pengawasan
sambil memantau situasi dengan menyalakan lampu rotator warna biru.
"Kami waspadai kerawanan tengah malam hingga menjelang subuh. Terutama para wisatawan kembali ke tempat tinggalnya seusai menikmati hiburan malam di jalan Batu Bolong Desa Canggu dan jalan Berawa desa Tibubeneng.
Kondisi seperti ini wajib di lakukan pengamanan agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan ,” beber AKP Yusuf Admodjo.