Sipandu Beradat Bhabinkamtibmas Hadir di Balai Banjar Tihingan
Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) Desa Tihingan Aiptu I Wayan Murdana hadir dalam kegiatan Sipandu beradat di Balai Banjar Tihingan, Banjarangkan Klungkung (14/11/2024).
Bhabinkamtibmas bergabung dengan Kepala Desa Tihingan I Wayan Sugiarta, serta Bendesa Adat Tihingan I Gede Pandiyasa melaksanakan kegiatan Sipandu Beradat untuk bisa memediasi atau menyelesaikan permasalahan warga sebelum masuk ke ranah hukum dalam hal ini kepolisian.
Sipandu Beradat sendiri adalah sistem pengamanan berbasis adat di Bali yang melibatkan masyarakat adat serta aparat keamanan untuk mencegah, menindak, dan menyelesaikan permasalahan sosial.
Hadirnya Bhabinkamtibmas di Sipandu Beradat menunjukkan sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat adat untuk memperkuat keamanan lokal.
Kapolsek Banjarangkan AKP I Made Sutika mengatakan bahwa peran Bhabinkamtibmas dalam sistem ini mencakup sosialisasi, deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan, dan membantu masyarakat menyelesaikan permasalahan dengan pendekatan yang sesuai dengan adat istiadat setempat.
"Ini juga memperkuat kehadiran polisi dalam mendukung keamanan berbasis komunitas dan menjaga kearifan lokal" Tutupnya