Simakrama Paslon "Mulia-Pas" Di Kediri Satgas OMP Amankan Lokasi

29 September 2024 18:35:40 Wita | 10 views
Gambar

Satgas Operasi Mantap Praja Polda Bali bergabung Polres Tabanan amankan lokasi Simakrama Paslon Cagub-Cawagub Bali No Urut 1 "Mulia-Pas" di wilayah kecamatan kediri tabanan, sabtu 29/9/2024.


Simakrama/tatap muka tersebut dihadiri langsung Calon Gubernur Bali Made Muliawan Arya, S.E., M.H., didampingi tim pemenangan, dengan menyasar beberapa lokasi di Wilkum kecamatan kediri, diantaranya; Desa Buwit Kediri dan Coffe Shop Abu Thalib jalan Gajah Mada Tabanan.


Malam ini pengamanan dipimpin AKBP A.A.Gede Rai Laba S.Sos., M.H., bersama 30 personil bergabung Polres Tabanan mengamankan lokasi simakrama Paslon "Mulia-Pas" di Wilkum Kediri Tabanan 


Pengamanan diawali sterilisasi seputaran lokasi dengan menggunakan anjing pelacak K.9 Polri, bertujuan untuk mendeteksi benda-benda yang tidak diinginkan seperti Handak, Narkoba maupun benda berbahaya lainnya yang dapat mengancam keselamatan.


Sementara personil OMP lainnya diseting melaksanakan pengamanan pada titik-titik rawan seputaran lokasi simakrama, termasuk pengaturan lalulintas.


Simakrama berlangsung dengan tertib, lancar dan aman hingga berakhir dan Cagub beserta rombongan meninggalkan lokasi sekitar pukul 22. 00 Wita