Bhabinkamtibmas Desa Ban Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Ketahanan Pangan di Banjar Cegi

14 November 2024 20:35:39 Wita | 14 views
Gambar


Polda Bali - Polres Karangasem - Polsek Kubu, Bhabinkamtibmas Desa Ban, Aipda I Nengah Budi Artana, melaksanakan kegiatan sambang ke Banjar Cegi, Kunjungan ini dilakukan di rumah Kepala Wilayah (Kawil) Cegi, I Nengah Toya, Kamis (14/11/2024) 


Dalam kesempatan tersebut, Aipda I Nengah Budi Artana menyampaikan beberapa imbauan penting. Ia mengingatkan Kawil sebagai perangkat desa untuk tetap menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam politik praktis menjelang pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024. 


Selain itu, ia juga mengajak Kawil untuk berperan aktif dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Desa Ban.


Aipda I Nengah Budi Artana juga mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dengan mengimbau warga untuk memanfaatkan musim tanam mendatang dengan menanam tanaman pangan. Hal ini diharapkan dapat memperkuat ketersediaan pangan di tingkat lokal.


Kegiatan sambang ini berlangsung dengan lancar dan aman. Bhabinkamtibmas berharap sinergi antara perangkat desa dan masyarakat terus terjaga demi menciptakan situasi yang kondusif di Desa Ban.