Polres Bandara Ngurah Rai Siagakan Personil Pam Obvit di Terminal Internasional
Badung- Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menyiagakan personil Unit Pengamanan Obyek Vital (Unit Pam Obvit) Sat Samapta di terminal internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai memberikan kenyamanan para pengguna jasa bandara dan terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Rabu (13/11/2024).
Terkait dengan erupsinya Gunung Lewatobi di Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur, sejumlah penerbangan khususnya yang menuju internasional (Luar Negeri) yang melewati wilayah tersebut dipastikan dibatalkan.
PS. Kasi Humas Ipda Nyoman Darsana seijin Kapolres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai AKBP I Ketut Widiarta, S.H., S.I.K., M.Si., mengatakan berdasarkan koordinasi dengan pihak maskapai penerbangan terutama bagi para calon penumpang tujuan Internasional (keluar negeri), masing-masing maskapai penerbangan sudah membrikan informasi kepada calon penumpangnya.
Ipda Nyoman Darsana juga mengatakan dalam situasi ini personil kita aktif memberikan himbauan kenyamanan dan mebeikan himbauan kamtibmas agar situasi tetap aman dan kondusif.
“Personil Pam Obvit melakukan pemantauan pergerakan penumpang, mencermati situasi disekitar tempat tugasnya, bahkan terkadang melakukan kegiatan patroli diseputaran terminal international,”ujarnya.
Selain itu, personil Pam Obvit juga bekerjasama dengan stakeholder terkait dalam memberikan himbauan kamtibmas dan informasi-informasi kepada Masyarakat dan para pengguna jasa bandara. (hms24)