Bhabinkamtibmas Apresiasi dan Motivasi Warga yang Sudah Memanfaatkan Lahan Guna Dukung Ketahanan Pangan

13 April 2025 13:53:54 Wita | 12 views
Gambar

Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Kubutambahan Desa Bukti Aiptu Selamat Haripan memberikan apresiasi kepada warga yang telah memanfaatkan lahan kosong di sekitar rumah untuk kegiatan pertanian dan perkebunan.


Kegiatan ini dilakukan saat kunjungan rutin ke wilayah binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi warga dalam menjaga ketahanan pangan, tetapi juga memberikan motivasi agar kegiatan ini terus dilanjutkan dan ditingkatkan.


“Pemanfaatan lahan kosong seperti ini sangat positif. Selain membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga, juga mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan di tingkat lokal,” ujar Aiptu Selamat Haripan


Ia juga mendorong warga lainnya untuk mengikuti langkah serupa dengan menanam sayur-sayuran, buah-buahan, ataupun tanaman produktif lainnya yang bernilai ekonomis.


Kegiatan ini sejalan dengan semangat gotong royong dan pemberdayaan masyarakat, serta menjadi contoh nyata peran aktif masyarakat dalam menjaga kemandirian pangan di tengah tantangan ekonomi.


#swasembadapangan

#ketahananpangan

#polrimendukungketahananpangan

#polisicintapetani

#Buleleng

#Bali