Kapolres Klungkung Pimpin Anev Bhabinkamtibmas Polres Klungkung.

05 November 2024 11:31:33 Wita | 16 views
Gambar


Kapolres Klungkung AKBP Alfons W P Letsoin, S.I.K., didampingi Kasat Binmas Polres Klungkung Iptu Ida Bagus Gede Ariada memimpin jalannya  Analisa dan Evaluasi (Anev) serta arahan untuk Bhabinkamtibmas Polres Klungkung di Aula Jalaga Dharma Pandhapa, Selasa (5/10/2024).

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Kasat Reskrim Polres Klungkung AKP Made Teddy Satria Permana, Kasiwas Polres Klungkung Iptu I Gede Suparta, Kasipropam Polres Klungkung Iptu I Gusti Lanang Putra, Kanit Binmas Polres dan jajaran Polsek serta anggota Bhabinkamtibmas yang berjumlah 55 orang.

Anev diawali dengan pemaparan Kasat Binmas bahwa terkait kinerja Bhabinkamtibmas Polres Klungkung beserta jajaran serta input laporan online BOS V2 dalam setiap kegiatan.

Kapolres memberikan penghargaan kepada Bhabinkamtibmas yang menginput kegiatan terbanyak yaitu Bhabinkamtibmas Desa Batununggul Aiptu I Dewa Made Susila, Bhabinkamtibmas Desa Batukandik Aiptu I Nyoman Sunarta, serta Bhabinkamtibmas Desa Sekartaji Aipda I Kadek Agus Setiawan.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Kasat Reskrim menyampaikan terkait penipuan online dengan modus Penipuan Segitiga ( Money Mule ), Phising & Pharming ( jangan asal klik ), serta Sosial Enginering ( mengatasnamakan ).Agar Bhabinkamtibmas melakukan pembinaan masyarakat, menghimpun infomasi dan pendapat masyarakat, serta permasalahan yang berkembang di masyarakat.Bhabin sebagai super polisi, lini terdepan polisi dalam mendekatkan hubungan Polri dengan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Klungkung mengucapkan terima kasih kepada para Bhabinkamtibmas yang sudah aktif membuat laporan kegiatan melalui aplikasi sehingga jumlahnya cukup bagus, ini dipertahankan dan ditingkatkan, adapun penghargaan yang diberikan itu menjadi motivasi untuk  lebih aktif dalam pembuatan laporan.

Terkait pelaksanaan Pilkada agar Bhabinkamtibmas yang paling dekat dengan masyaraksat untuk menyerap informasi dan permasalahan dari masyarakat. Informasi sekecil apapun agar segera disampikan agar bisa diberikan solusi.Berikan edukasi kepada masyarakat agar ikut aktif dalam Pilkada, sehingga partisipsi diwilayah kita bisa meningkat lebih besar lagi.

Kapolres juga ingatkan dalam program presiden yang baru yang terdiri ada 8 program salah satunya mewujudkan swasembada pangan dengan secepat-cepatnya itu adalah 3 tahun dari sekarang. Untuk mendukung itu Polri sudah dibentuk satgas ketahan pangan, Kapolres meminta agar para Bhabin untuk mencarikan lahan selama 100 hari kerja agar ada hasilnya.

Penampilan dan tingkah laku juga menjadi perhatian Kapolres, agar dijaga karena menjadi contoh di masyarakat."Rekan-rekan tiap hari berhadapan dengan masyarakat, jadi tolong netralitas kita sebagai anggota Polri agar di jaga" tutupnya.

Akhir kegiatan Kasi Propam Polres Klungkung juga ikut menyampaikan agar  tidak mengunggah di media sosial gaya hidup mewah ataupun hedonis, dan  dituntut untuk netralitas dan obyektifitas Polri dalam pelaksanaan Pilkada tahun 2024.