Kapolsek Bersama Personel Unit Binmas Polsek Banjar Menerima Kedatangan Tim Asistensi Dir Binmas Polda Bali.

13 September 2024 14:18:30 Wita | 38 views
Gambar

Polda Bali - Polres Buleleng, Direktorat Binmas Polda Bali menerjunkan Tim untuk melakukan Asistensi / Supervisi di Polsek Banjar yang merupakan jajaran dari Polres Buleleng, Kamis siang (12/9/2024).


Kedatangan tim Asistensi/Supervisi Dir Binmas Polda Bali yang dipimpin oleh AKBP Margini di mapolsek Banjar disambut oleh Kapolsek Banjar Kompol Dr. I Gede Putu Semadi, S.I.P., M.Pd., didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Banjar AKP I Nyoman Somaada bersama seluruh personel Unit Binmas Polsek Banjar.


Turut pula hadir pada kegiatan tersebut mendampingi Kapolsek Banjar adalah Kepala Satuan (Kasat) Binmas Polres Buleleng AKP I Wayan Parta bersama anggota.


Kegiatan asistensi diawali dengan pemaparan Kapolsek Banjar Kompol Dr I Gede Putu Semadi, terkait dengan topografi wilayah Kecamatan Banjar yang menjadi daerah hukum Polsek Banjar yang terdiri dari 17 desa dinas dengan karakteristik dan kehidupan sosial, ekonomi, politik, masyarakat serta adat istiadat yang berbeda-beda ditiap-tiap desa.


"Untuk diwilayah kami ada 17 Desa Dinas yang meliputi wilayah perairan dan Pegunungan atau dikenal dengan istilah Nyegara Gunung, dan kita bagi menjadi 3 bit atas  ada 5 Desa, bit bawah ada 7 Desa dan bit Tengah 5 Desa yang dikenal juga dengan istilah Baliage , yang semuanya memiliki ciri khas dan keunikan masing-masing," paparnya.


Selain memaparkan topografi wilayah, Kapolsek Banjar juga menyampaikan kekuatan personel Polsek Banjar khususnya Unit Binmas.


"Untuk jumlah personel kita di Polsek Banjar keseluruhan ada 52 personel termasuk saya, dan khusus untuk Unit Binmas berjumlah 20 personel terdiri dari 1 orang Kanit, 2 orang Panit dan 17 orang Bhabinkamtibmas, dan inilah yang menjadi ujung tombak kami dalam bidang kebinmasan," kata Kompol Dr I Gede Putu Semadi.


Selanjutnya dalam pelaksanaan asistensi tersebut, Kasubdit Bhabinkamtibmas Polda Bali AKBP Margini memberikan sejumlah penekanan kepada personel Unit Binmas Polsek Banjar terkait dengan pelaksanaan tugas khususnya para Bhabinkamtibmas agar selalu dituangkan dalam aplikasi Bos V2.


"Para Bhabinkamtibmas agar dalam setiap pelaksanaan tugas, baik itu DDS, Pengamanan, maupun Problem Solving agar memasukkan laporan kedalam system pelaporan yang ada karena ini akan menjadi barometer penilaian pimpinan terhadap kinerja satuan dan rekan-rekan semua," ucapnya.


Perwira polisi wanita berpangkat melati dua itu pun mengingatkan kepada seluruh personel khususnya Bhabinkamtibmas agar tetap menjaga kesehatan dan kekompakan serta selalu menjaga sikap dan netralitas didalam tahapan Pemilukada.


"Saya harapkan didalam tahapan pilkada ini, rekan-rekan khususnya Bhabinkamtibmas yang sering berada dilapangan agar tidak bersentuhan langsung dengan tokoh politik terlebih para kontestan Pemilukada       karena netralitas kita sebagai aparat keamanan adalah kunci suksesnya pelaksanaan Pemilukada," Pungkasnya.


Sebelum mengakhiri kegiatan AKBP Margini bersama tim didampingi oleh Kapolsek Banjar dan Kasat Binmas Polres Buleleng menyempatkan diri untuk melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan dinas dan kelengkapan pendukung pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas dan kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama bertempat didepan Mapolsek Banjar.