Bhabinkamtibmas Yehembang Amankan Kegiatan Adat, Wujudkan Lalin Lancar dan Kamtibmas Kondusif
Jembrana – Kamis, 17 April 2025, Bhabinkamtibmas Desa Yehembang Brigpol I Kadek Agus Adi Guna, S.H. melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas (Pamturlalin) dalam rangka atensi kegiatan adat *Mendak Ida Betara* yang berlangsung di perempatan jalan pedesaan, Banjar Baleagung, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana.
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Program MULIA (Modern, Unggul, Lugas, Inisiatif, Amanah) yang dicanangkan oleh Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., di mana setiap personel diharapkan senantiasa hadir dalam kegiatan masyarakat untuk menciptakan rasa aman, nyaman, dan tertib di lingkungan desa binaannya.
Kehadiran Bhabinkamtibmas mendapat respons positif dari masyarakat karena turut membantu kelancaran arus lalu lintas dan menjamin keamanan pelaksanaan kegiatan keagamaan. Warga pun diimbau untuk tidak ragu menyampaikan informasi terkait kamtibmas melalui nomor pengaduan Polres Jembrana di 082145872003.
Dengan semangat pelayanan yang tulus, kegiatan ini diharapkan menjadi bagian dari pengabdian yang amanah dalam mewujudkan Polri yang Presisi.