Polsek Sidemen Gelar Jumat Curhat di Tempat Wisata Di Desa Tri Eka Buana.

04 October 2024 09:10:04 Wita | 9 views
Gambar


Polres Karangasem, Polsek Sidemen– Kepolisian Sektor Sidemen mengadakan kegiatan Jumat curhat di tempat wisata Waterfall Gembleng , Desa Tri Eka Buana, Kecamatan Sidemen, pada Jumat (4/10/2024).


Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polsek sidemen dalam meningkatkan kemitraan dengan masyarakat serta memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.


Kapolsek Sidemen AKP I Ketut Suastika, S.A.P.,M.A.P bersama Anggota menghadiri kegiatan ini. Kami berbincang santai dengan pengelola wisata Waterfall Gembleng An. I Komang Budiarta dan karyawan .


“Kami mengucapkan terima kasih kepada Polsek Sidemen yang telah menyempatkan diri untuk datang ke tempat kami dan mendengarkan keluhan kami,” ujar pengelola.


Ia juga mengapresiasi kinerja Polsek Sidemen yang selalu siap membantu mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka yang menjadi destinasi wisata bagi turis asing.


Ia juga berharap Polsek Sidemen dapat lebih sering melakukan patroli di jam-jam rawan untuk mencegah tindak kejahatan.


Menjawab hal tersebut, Kapolsek Sidemen AKP I Ketut Suastika, S.A.P.,M.A.P. mengatakan bahwa pihaknya akan meningkatkan kegiatan patroli di jam-jam rawan. Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kamtibmas menjelang pemilukada tahun 2024.


“Jangan mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin membuat kerusuhan, menyebarkan isu sara atau hoax, dan sebagainya. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa,” pesannya. 


Kapolsek juga memberikan nomor telepun sebagai media komunikasi jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. “Jika ada hal-hal yang mencurigakan atau mengganggu, silakan hubungi kami atau Bhabinkamribmas.


Kami akan segera datang untuk memberikan bantuan,” katanya. Kegiatan Jumat curhat ini berlangsung dengan aman dan lancar.


Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polsek Sidemen dengan masyarakat sekaligus memberikan edukasi tentang pentingnya kamtibmas.